Yuk Temukan Sisi Keberlanjutan yang tersimpan di dalam Kekayaan Warisan Budaya Yogyakarta.

Yogyakarta adalah tempat yang kaya akan warisan, kaya akan budaya, dan kaya akan kebijaksanaan. Dibalik warisan budaya Yogyakarta, tersimpan nilai keberlanjutan yang masih tersembunyi dan menarik untuk ditelusuri. Dan hal itu yang membuat Yogyakarta menjadi tempat sempurna untuk mengeksplorasi nilai keberlanjutan melalui warisan budaya.

Jogja Heritage Green Tour adalah half-day trip yang mengajakmu untuk mengeksplorasi sisi keberlanjutan Yogyakarta berdasarkan 9 aspek keberlanjutan Sebumi. Jika kamu penasaran tentang sisi keberlanjutan Yogyakarta, ingin mengeksplorasi Yogyakarta dengan cara yang berbeda, atau ingin mengisi akhir pekanmu dengan pengalaman berharga, perjalanan ini cocok untukmu!

 

Jogja Heritage Green Tour

Tur setengah hari yang akan membawamu menelusuri kekayaan budaya Yogyakarta dan sisi keberlanjutan yang tersimpan di dalamnya.

I. Rute Keraton

Coming Soon
Meeting Point: Titik Nol Km Jogja
Include: Tiket Bus Thole, Refreshment Drink
 
  • Menjelajahi Budaya dan Makna Tersembunyi di Titik 0 Km Yogyakarta

Titik nol kilometer dipercaya sebagai sumbu imajiner antara Gunung Merapi, Kraton Ngayogyakarta, dan Laut Selatan. Di titik ini, kita akan melihat keindahan tata letak kota Yogyakarta, mengeksplorasi bangunan bersejarah disini, dan melihat makna tersembunyi yang ada di titik nol kilometer.

  • Melihat Warisan Budaya dan Nilai Keberlanjutan yang ada di Kraton Ngayogyakarta dan Taman Sari

Berdiri dari 250 tahun lalu, Kraton Ngayogyakarta dan Taman Sari adalah pusat Yogyakarta yang kaya akan warisan budaya. Walau berdiri ratusan tahun lalu, kedua tempat ini dibangun dengan mempertimbangkan aspek dan nilai keberlanjutan lho. Sehingga, menjadikan tempat ini sempurna unutk mengeksplorasi sustainable side lewat warisan budaya.

  • Merasakan Nikmatnya Jamu Tradisional

Siapa sih yang gak kenal Jamu? Ramuan herbal ini merupakan warisan turun temurun dari nenek moyang kita. Nah, di tur kali ini, kita akan mempelajari seluk beluk dan manfaat kesehatan Jamu. Pastinya kamu juga bisa merasakan nikmatnya Jamu.

 

II. Rute Kotagede

Special Ramadhan: Eco-Ngabuburit
Sabtu, 15 Maret 2025
16:00 - 18:00
Meeting Point: Masjid Mataram Kotagede
Include: Takjil & Refreshment


  • Menjelajahi keindahan Kotagede yang bersejarah dan memiliki penerapan gaya hidup berkelanjutan

Mengeksplorasi lorong-lorong kuno Kotagede yang memukai, sambil merasakan bagaimana komunitas lokal berinovasi dalam menjalani gaya hidup ramah lingkungan di tengah kekayaan sejarah.

  • Mengunjungi kedai lokal berkelanjutan

Mengunjungi kedai lokal rumahan yang telah berupaya membawa misi hijau dalam bisnisnya

  • Eksplorasi keberagaman vegetasi dan fungsinya

Mengeksplorasi ragam tumbuhan lokal yang berperan penting dalam menjaga keseimbangan ekosistem, sembari belajar tentang fungsi dan manfaatnya dalam kehidupan sehari-hari.
 
 

III. Rute Pakualaman (NEW ROUTE!)

Coming Soon
08.00 - 11.00 
Meeting Point: Alun-Alun Sewandanan
Include: Refreshment drink

  • Menyusuri bangunan berkelanjutan di kawasan Puro Pakualaman

Mengeksplorasi pesona arsitektur tradisional yang selaras dengan alam di kawasan Puro Pakualaman, di mana keberlanjutan menjadi bagian integral dari desain bangunan-banguan bersejarah

  • Menyusuri Kampung Rendah Emisi Kauman dan eksplorasi upayanya dalam menerapkan sisi-sisi keberlanjutan
Menjelajahi Kampung Kauman yang memimpin gerakan rendah emisi sambil berinteraksi langsung bagaimana komunitas ini menerapkan berbagai solusi hijau untuk menciptakan lingkungan yang lebih bersih dan lestari
  • Melihat proses pembuatan jamu dan menikmati jamu sebagai warisan leluhur

Menyaksikan proses pembuatan jamu tradisional dan menikmati jamu sebagai minuman herbal yang diwariskan secara turun-temurun sebagai bagian dari kearifan lokal

 

 
 
Mau dapetin pengalaman lengkap di Yogyakarta? Nah daripada ikut salah satu kegiatannya, mending sekalian aja ikut Green Walking Tour! So buruan daftar sebelum kehabisan ya!

 

Sign Up Here
* Limited for 15 Person
Available Quota :
Time refers to the timezone GMT+7 (or WIB)
Any Question?
Contact Us